Langsung ke konten utama

Inovasi KPD Batik Beraksi

Puskesmas Banjarejo sebagai salah satu ujung tombak pelayanan kesehatan dasar bertanggung jawab untuk mencegah terjadinya penyakit, menurunkan angka kesakitan dan angka kematian serta mencegah akibat lain yang lebih buruk, sehingga memungkinkan suatu penyakit tidak lagi menjadi masalah kesehatan masyarakat. 

Masalah yang dihadapi Puskesmas Banjarejo sebelum adanya inovasi yakni terdapat suatu wilayah di  Kelurahan Banjarejo yang menjadi kantung kusta sehingga trend kejadian kusta semakin meningkat.  Peningkatan ini diperparah dengan sanitasi lingkungan yang buruk/kumuh di lingkungan tersebut, penderita   kusta yang merasa terasing dan tidak dipedulikan, ditambah dengan banyaknya masyarakat  (penderita/mantan penderita kusta) yang tidak memiliki lapangan pekerjaan karena keterbatasan   keahlian/keterampilan maupun ekonomi yang lemah. 

Hal inilah yang kemudian mendasari terbentuknya KPD Batik Beraksi, berikut selengkapnya mengenai KPD Batik Beraksi.



Informasi lebih lanjut terkait KPD Batik Beraksi dapat diakses melalui email atau nomor telepon Puskesmas Banjarejo, maupun berkunjung langsung ke alamat tertera. 

KPD Batik Beraksi, "Singkirkan Kustanya, Sehatkan Penderitanya!"
 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penilaian Lapang Lomba Pelaksana Terbaik Kelurahan Siaga Aktif Tk. Prov. Jawa Timur 2016

Penilaian Lapang Lomba Pelaksana terbaik Kelurahan Siaga Aktif dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus 2016 di Kelurahan Banjarejo. Selain mengunjungi Poskeskel Banjar Husada, juri penilai  dari Provinsi juga mengunjungi Posyandu Sentul B, Kelompok Perawatan Diri (KPD) Batik Beraksi, Paguyuban TB Paru, Bank Sampah Griya Kencana, Rumah Sehat, Posyandu Lansia Ismoyo, serta Kampung PHBS.